Example floating
Example floating
TNI/Polri

Polsek Mardingding Amankan Perayaan Natal SAITUN se-Klasis Lau Baleng Tahun 2025

22
×

Polsek Mardingding Amankan Perayaan Natal SAITUN se-Klasis Lau Baleng Tahun 2025

Sebarkan artikel ini

Mejuah-juah ,Rempulima.com

Polsek Mardingding melaksanakan pengamanan kegiatan Perayaan Natal SAITUN se-Klasis Lau Baleng Tahun 2025 yang berlangsung khidmat dan penuh sukacita di Jambur Bukit Kadir, Desa Mardingding, Kecamatan Mardingding, Kabupaten Karo, Senin(22/12/2025).

Kegiatan perayaan Natal tersebut mengusung tema “Penebusku Reh Nampati Aku” dan dimulai sekitar pukul 10.00 WIB hingga selesai. Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Mardingding AKP A. Nainggolan, SH, didampingi Bhabinkamtibmas AIPTU SF. Sidabutar, unsur Pemerintah Desa Mardingding beserta staf, Pengurus SAITUN Moderamen GBKP Pusat, BPMK Lau Baleng, BPMR Mardingding, serta seluruh kategorial SAITUN se-Klasis Lau Baleng.

Ibadah Natal dipimpin oleh pengkhotbah Pdt. Suenita Br Sinulingga, M.Th., yang menyampaikan pesan-pesan rohani tentang makna penebusan, kasih, dan kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat. Kehadiran aparat kepolisian di tengah-tengah jemaat bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama pelaksanaan kegiatan berlangsung.

Kapolsek Mardingding AKP A. Nainggolan, SH menyampaikan bahwa Polsek Mardingding berkomitmen untuk terus mendukung setiap kegiatan keagamaan masyarakat guna menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. “Pengamanan ini merupakan wujud pelayanan Polri kepada masyarakat agar perayaan Natal dapat berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh damai,” ujarnya.

Seluruh rangkaian kegiatan Perayaan Natal SAITUN se-Klasis Lau Baleng Tahun 2025 berakhir dengan situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya gangguan kamtibmas.(red/rempulima.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ikuti kami di Facebook, Youtube, X, Tiktok, Instagram, dan lainnya. Kami manayangkan informasi dan berita Update setiap hari. Bujur ras Mejuah-juah!